Reza Bloger mencoba untuk terjun ke dunia maya dengan memberikan berbagai informasi hasil perjalanan tentang kecintaan terhadap alam dan semoga berguna bagi para blogers khususya para pencinta Alam (Natural Arts). Reza Bloger memberikan hanya sebatas informasi dengan maksud untuk mengajak melestarikan alam bumi pertiwi Indonesia yang kita cintai dan dalam pengambilan gambar yang ada di Reza Bloger menggunakan kamera LG KG300 (kebetulan My Hp). Reza Bloger juga mengucapkan terima kasih kepada para Blogers yang sudah membantu dengan memberikan saran dan kesan yang berguna dalam membuat reza blog terlihat menarik untuk dinikmati bagi kita semua pencinta dunia Alam Semesta dan Para Pelestari Alam Jagad Raya.
Cintailah Alam ini dengan hati yang tulus dan ikhlas karena Alam dapat memberikan segalanya yang dibutuhkan bagi kelangsungan hidup Umat Manusia dan perubahan besar berawal dari yang kecil.
"Jagalah Kelestarian ALAM"

Senin, Desember 01, 2008

Deretan Taman Kecil Nan Indah


Deretan tumbuhan hijau yang indah yang tertata rapi dengan komposisi yang begitu indah dan artistik. Penataan yang sangat harmonis dengan pembatas tanaman dan penempatan yang sesuai dengan tata letak ruang sehingga mata mudah melihat dan merasakan indahnya daun-daun kecil yang tersusun rapi dan indah. Ketinggian tumbuhan yang sesuai membuat kian indah mata memandang dan merasakan ke khasan tumbuhan kecil. Meskipun tidak membuat kesejukan tetapi penataan taman ini dengan tumbuhan yang kecil membuat kita merasakan kesegaran udara yan sangat segar. Dengan udara yang segar kita dapat beraktivitas dengan berenergi dan bersemangat dalam menjalankanya. Dapatkah kita mengaplikasikan taman ini di ruang lahan yang kiat punya. Walaupun hanya sepetak tetapi ini dapat membuat kita dapat merasakan kenikmatan yang begitu indah dan menyenangkan apabila berada di sampingnya. Rimbunnya pohon kecil yang hijau dengan diselingi oleh tumbuhan yang lebih besar seakan serasi dipandang mata sesuai dengan lingkungan yang memang diperuntukkan tuk dilihat. Tumuhan dan pepohonan yang tertata rapi ini dapat dinikmati di antara jalan-jalan yang terletak di taman buah mekarsari cilengsi bogor. Suasana yang hangat di pagi hari dan udara yang menyejukkan sangat kental terasa ketika kita memasuki areal ini. Indah nian tumbuhan kecil ini jika tertata dengan apik. Meskipun hanya tumbuhan kecil meraka saling menopang dan membuat taman ini begitu indah nan elok dipandang. Begitu juga dengan manusia yang hanya sebatang kara dan tak membupunyai arti apa jika mereka hanya hidup sendiri dan dalam kesehariannya tidak terlihat warna-warni dunia ini.

Jika kita ingin bersatu dan mempunyai pandangan yang sama terhadap sesame maka kelak dunia ini akan terasa indah dan damai sepanjang masa. Belajarlah dari alam dengan sejuta isi yang memberikan ilmu dengan percuma dan tanpa ada bayaran sedikit pun yang diterimanya. Alam memberikan kita banyak manfaat dalam kehidupan ini dan menjadikan kita kuat dan kokoh dalam mengarungi dunia ini. Jika kita sebagai manusia biasa dengan segala kukurangan dan kerendahan alangkah baiknya jika kita bisa bersatu dan menciptakan warna dunia menjadi lebih berwarna dan jika kita mempunyai kelebihan alangkah baiknya jika kita berbagi kepada sesama karena hanya dengan seperti itu kita dapat hidup berdampingan dan menciptakan dunia ini indah dan damai seperti tanaman yang kita lihat mereka bersatu padu untuk menampilkan keindahan dan menyegarkan udara sekitarnya. Dari pohon yang sangat kecil mereka menyatu dan menjadi besar terlihat oleh mata. Mereka hanya saling menutupi dan saling membangun satu denan yang lainnya. Penataan yang apik dan tananan letak yang artistik membuat indahnya pemandangan ini menjadi begitu indah. Sayangilah alam ini dengan segenap kemampuan yang dimiliki dan rasakanlah betapa indahnya jika raga, jiwa kita menyatu menjadi satu dengan alam. Seungguh luar biasa ala mini diciptakan. Entah sampai kapan kita dapat menikmati ala mini dengan sebenar-benarnya nikmat mencintai alam.

Kamis, November 27, 2008

Pemandangan Danau, Danau, Indahnya Pemandangan Danau Di Mekarsari


Danau yang indah di hiasi oleh tumbuhan kecil yang membentang menyelimuti daratan. Air yang sejuk dan tenang dengan sejuta kelembutan yang tercipta membuat danau ini begitu menenangkan hati ini dikala sang surya mulai menampakkan dirinya. Warna yang tercipta seakan tidak terlepas dari rona yang erpancarkan olehnya. Sang surya yang dengan gagahnya membentang di alam ini membuat kelembutan alam begitu indah terasa. Kebersihan dan keindahan yang ditampilkan oleh danau ini seakan tergoda dengan rasa yang sangat nikmat yang luar biasa. Jauh mata memandang langit yang biru seakan menampilkan rona kemerahan dari sang mentari pagi. Tiada batas langit menjulang tiada tiang penyangga yang membuatnya kokoh dan keberadaanya sangat melindungi bumi ini dari kehancuran dunia. Air yang mengalir membentuk riak-riak seakan berlarian berkejaran dan bermain-main. Udara pagi yang begitu segar sangat terasa nikmat menusuk hidung seakan memberikan kesegaran baru dan energi bagi mahluk hidup disekitarnya. Ini adalah suasan dalam taman buah mekarsari tepatya di tepi danau pada pagi hari yang indah dan segar. Suara bising dan pencemaran udara tidak begitu terasa yang ada hanya ketenangan dari suasana yang sangat mendukung dan jauh dari keramaian kota.


Lahan yang sangat luas ditanami dengan beragai tumbuhan dan berbagai macam varietas tumbuhan membuat lahan ini begitu indah dengan kombinasi antara air tumbuhan dan kicauan burung-burung kecil yang hinggap di antara dahan pepohonan. Langit yang begitu indah dan bersih membawa kesejukan yang sangat dinantikan oleh umat manusia dalam menjalankan aktivitasya sehari-hari. Akankan langit nan indah dan lembut dapat kita nikmati dan rasakan dengan adanya pembakaran hutan dimana-mana dan banyaknya gas-gas buang yang mulai melubangi lapisan terpenting buat kita yaitu lapisan ozon. Udara nan sejuk dan segar dapatkah kita nikmati hingga kita menghembuskan nafas terakhir kali di dunia ini atau kah dapat dirasakan kesejukan dan kesegaran sampai akhir jaman. Sampai kapan bumi ini dapat menopang para penghuninya ?. apakah bumi kita sudah mulai menampakkan gelagat-gelagat atau pertanda-pertanda bagi seluruh penghuni tuk memulai peduli kepada keindaha bumi. Ataukah Kita sebagai manusia hanya mengambil manfaat yang sangat melimpah dari alam tuk dijadikan kesengan semata ? ataukah kita mulai sejak dini menjaga keseimbangan alam dengan mulai berbuat baik dengan alam dan memulai bersahabat dengan alam dan bumi ini. Lindungilah ala mini sebagaimana mereka melindungi kita dari kepunahan umat manusia. Lestarikanlah alam dengan memulai berbuat sesuatu hal yang sangat kecil sekalipun tetapi sangat bermanfaat bagi alam ataukah kita hanya terdiam melihat alam ini musna oleh tangan tangan manusia yang memikirkan akan kelangsungan hidupnya. Belajarlah sesuatu dari alam karena alam memiliki segudang ilmu yang sangat bermanfaat bagi manusia khususnya dalam keseimbangan kehidupan. Marilah kita menjaga ala mini dengan sebaik-baiknya dengan rasa penuh ikhlas tuk membantu menjaga dan melestarikannya. Kita harus mendukung program penghijauan dunia jangan sampai kita semua merasakan dampak yang terjadi dari adanya pemanasan global.

Kamis, November 20, 2008

Pemandangan, Pemandangan Alam, Gunung, Pemandangan Gunung, Pegunungan


Gunung-gunung yang saling terkait seakan berpegangan satu dengan yang lainnya. Seakan mereka merangkul bumi yang indah dengan sejuta pesona alamnya. Awan putih yang senantiasa selalu menemani dan menyelimuti gunung-gunung membuat pemandangan ini begitu indah. Tumbuhan pun turut serta dalam membuat keidahan pegunungan ini menajadi mempesona dan begitu elok dipandang mata memandang. Rasa saling melindungi dan saling memberikan keindahan membuat mereka selalu memberikan yang terbaik tuk keindahan yang terpancarkan. Derean gunung yang indah denga pola yang tidak beraturan dan warna biru yang terlihat membuatya semakin kokoh dan indah tuk dipandang. Awan putih yang selalu melindungi gunung dan tumbuhan dengan membawa setetes mata air membuat sejukya udara di permukaan ini. Warna yang lembut dan halus terpancar dari rimbunnya pepohonan, gunung yang menjulang tinggi dan awan putih yang selalu senantiasa mengelilinginya. Mentari yang memancarkan sinar panasnya seakan sirna dengan kesejukan hembusan angin sepoy-sepoy.

Betapa nikmatya memandang alam ini dengan sejuta keindahan yang memilaukan. Komposisi yang serasi dan seimbang membuat lahan ini terlihat begitu menyegarkan dan memiliki daya tarik tersendiri bagi peminatnya. Pesona alam yang tak terlupakan dengan keindahan yang alam yang begitu mengagungka seakan membuat diri merasa tenang dalam menyenangkan. Uang yang dikeluarkan memang sebanding dengan keindahan alam yang didapatkan dari pesona alam yang terpancarkan. Suasana hiruk pikuk alam sangat terdengar khas dalam telinga. Suasana dan pemandangan ini dapat ditemukan di daerah tangkuban perahu bandung jawa barat. Disamping dengan keindahan alam juga terdapat pamandangan kawah tangkuban perahu yang begitu mempesona. Betapa indahnya alam ini dengan sejuta pesona alam yang terpancarkan jika tangan-tangan tidak bertanggung jawab menodai keindahannya. Alam memberikan ilmu yang sangat bermanfaat dalam keteraturan dan keseimbangan. Jagalah kelestarian alam dengan sebaik-baiknya dan dengan rasa sayang kepada alam kita akan bisa menikmati secara utuh tuk mencintai dan menyayangi ala mini dengan ikhlas. Lestarikan lah alam dengan tidak melukainya dan berusaha membersihkan lingkunga dari benda dan tangan-tangan manusi yang tidak bertanggung jawab. Akan kah pemandangan dan keindahan alam dengan sejuta pesona ini dapat dipertahankan dan dilestarikan hingga akhir jaman demi kelangsungan hidup bersama. Alangkah nikmatnya berbagi dan bersandar disisi alam seakan membuat rasa ini tenang dari masalah-masalah dalam kehidupan sehari-hari. Semoga kita semua dapat menjaganya dan menikmatinya sesuai dengan kaidah dan kesimbangan dalam kehidupan.

Pemandangan, Pemandangan Air, Air Tawar, Pemandangan Alam


Riak air yang menengkan hati dengan udara yang sejuk terhempaskan oleh angin hangatnya dan sang mentari sore seakan ingin menutup mata terhalang oleh kumpulan awan putih membuat pemandangan ini terasa begitu indah dan artistik. Rimbunnya dedaunan dengan batang pohon yang kokoh tertancap dengan sangat kuat tuk melawan kencangnya angin dan hempasan air hujan. Hamparan air ini membuat hati terasa tenang dan menyenangkan tuk sesaat. Didalam ketengan air ini tumbuh berbagai kehidupan yang indah dan menegangkan dengan sejuta masalah yang di hadapi oleh para penghuninya. Ikan, kepiting, alga, plankton dan masih banyak lagi kehidupan didalamnya yang berkesinambungan dan saling menguntungkan dengan keberadaannya satu sama lain.

Suasana berubah mencekam bagi penghuni air ketika manusia mulai nampakkan diri dengan menangkap ikan dan sejumlah binatang yang menurut manusia sangat bermanfaat bagi mereka guna kelangsungan hidupnya. Kegiatan manusia mulai dari memancing, menjala dan menjaring ikan membuat para penghuni air ini merasa gelisah dan resah dihantui oleh mata pancing yang kapan saja dapat membunuhnya. Tumbuhan yang berada disekitarnya pun mengandalkan keberadaan air ini guna kelangsungan hidup tumbuhan dalam proses fotosintesis. Batang yang kokoh, akar tunjang yang kuat rimbunnya dedaunan hal dikarenakan sumber makanan bagi tumbuhaan dapat dengan mudahnya mereka mendapatkannya. Selaras, serasi dan seimbang terpancar dalam suasana keharmonisan alam dengan keindahan yang menawan dan mempesona. Hamparan tumbuhan kecil dan hijau tumbuh merata dan meluas di areal ini seakan seperti hamparan hijau yang menyelimuti tanah. Panas terika matahari pun tak terasa dibawah rindangya pepohonan hanya kehangatan sang mentari yang selalu menyelimutinya. Belaian sang mentari membuat pohon pun tumbuh dengan sempurna dan juga membuat manusia pun enggan tuk beranjak tuk meninggalkan areal pepohonan ini. Indah, mempesona, dan mengagungkan dimana kehidupan yang saling keterkait antara satu dengan yang lain membuat keharmonisan alam terasa menyenangkan. Apakah suasana seperti ini dapat kita rasakan dalam kehidupan yang fana ini dan apakah kehidupan ini dapat dipertahankan seiring dengan perjalanan waktu dan ambisius manusia tuk kesenangan dan hawa nafsu belaka. Alam memberikan kita segalanya dalam kehidupan ini. Alam membuat kita serasa seimbang dengan penciptaanya. Alam memberikan begitu banyak pelajaran bagi kita semua. Hargailah dengan keberadaan alam, peliharalah ala mini dengan sebaik-baiknya karena alam dapat menolong kita dari sesuatu yang tidak kita duga sebelumya. Belajarlah tuk menghargai alam dengan cara memeliharanya dan merewatnya. Lakukanlah perbuatan-perbuatan tuk menyayangi alam dengan sepenuh hati walaupun perbuatan yang dapat dilakukan tidak mempunyai arti yang sangat bermakna. Tanamkanlah rasa sayang kepada alam dengan keikhlasan dan sepenuh hatidalam setiap diri setiap individu karena hal itu merupakan bagian terkecil yang dapat kita lakukan tuk memelihara alam dan merawat serta menjaganya dari kepunahan. Say yess for Green n Nature.

Senin, November 17, 2008


Indahnya mentari dan hangatnya sinar yang dipancarkan membuat pagi hari terasa begitu indah dan hangat. pancaran sinar mentari yang begitu memilaukan merupakan pertanda dimulaiya aktifitas kehidupan Alam raya. Tumbuhan dan pepohonan mulai mereproduksi makanan untuk mereka dan untuk manusia. Indahnya sinar yang terpancarkan di antara celah-celah dedaunan begitu hangat sehingga membuat udara di sekeliling pepohonan terasa menyejukan.Rona yang terpancarkan seakan memberikan semangat dalam menjalankan kehidupan sahari-hari. Padang rumput hijau dan luas terhampar di sekeliling peohonan yang menancapkan dengan kokohnya akar yang menjadi tumpuan hidup dalam menjalankan aktivitas sehari-hari. Pelukan Angin yang lembut terasa begitu menyejukan dan kehangatan sinar mentari pagi turut menyelimuti alam indah ini. hamparan rumput hijau terlihat begitu indah dengan intensitas ketinggian tumbuhan tidak terlalu tinggi dan merata pada setiap lahan kosong.

Rabu, November 12, 2008

Gunung, Pemandangan Gunung, Pemandangan


Pemandangan Alam terlihat begitu mnyejukan hati dan memiliki rasa seni yang sangat mahal harganya. Tatanan dan struktur alam yang tercipta dengan alur yang seimbang meiliki kekhasan tersendiri dan membuat ketenanga bagi para pencintanya. Gunung dengan sejuta keindahan dikelilingi oleh pepohonan dan air yang mengalir membuat hiruk pikuk dengan suara yang senada dan beraturan seakan sudah terprogram dan seperti ada yang mengarahkan. Langit-langit beserta awan putih yang selalu menyelimuti membuat indahnya pemandangan ini menjadikan mata memandang selalu ingin memandanginya. Suasana yang sangat harmonis dan saling mendukung guna menciptakan keindahan pemandangan alam begitu indah dipandang mata dan kesejukan yang terpancarkan dari kombinasinya membuat diri enggan tuk beranjak meninggalkan pemandangan ini. Rindangnya dedauan sejukya udara yang terhempaskan dan hangatnya pancaran sinar matahari menembus rindangya daun-daun yang sedang menari-nari bersama angin.Hamparan air yang tenang dan menyegarkan, dedaunan yang hijau dan beraneka ragam membuat mata memandang terasa begitu menyenangkan. Hidup bersama dan berdampingan dengan alam sekan terasa sangat menyenangkan seakan terlepas dari semua masalah duniawi. Betapa peliknya masalah dunia terasa hilang sejenak dengan memandang dan menikmati indahnya pemandangan alam ini. Tubuh letih, lesu dan tidak bersemangat membuat para penikmat pencinta alam tidak merasaannya. Kepuasan, ketenangan, dan keindahan sangat terasa dalam tubuh para penikmat alam semesta yang memiliki berbagai macam pemandangan. Kita harus bersyukur masih bisa menikmati alam yang indah ini dengan begitu nikmatnya dan masih diberikan kesempatan untuk bisa menikmatinya. Alam adalah segalanya, pergunakanlah alam ini dengan sebaik-baiknya karena alam memberikan kita semua ilmu yang sangat berarti bagi kelangsungan umat manusia.

Kampung Naga, Daerah Tradisional, Daerah Wisata di Jawa Barat


Kampung Naga terletak hanya 500 meter dari jalan raya Tasikmalaya dengan Garut. Untuk menuju ke area perkampungan kampung naga diperlukan tenaga ekstra untuk menuri anak tangga kurang lebih 350 buah. Konon anak tangga yang berjumlah kurang lebih 350 buah itu mempunyai mistik yaitu setiap para pengunjung menghitung anak tangga tidak pernah sama atau bahkan bisa lebih dan kurang dari 350 buah. Area Kampung Naga sarat memiliki adat istiadat yang sangat kental dan mistik masih dipertahankan guna kelangsungan kehidupan warga kampung naga itu sendiri. Sistem rantai yang terus mengalir dan sangat menyatu dengan alam membuah kehidupan mereka berbeda dan mempunyai nilai lebih. Suasana pedesaan yang kental terasa di area ini karena mereka tidak menggunakan aliran lisrik. Kehidupan mereka sangat sederhana dengan strata sosial yang tidak membeda-bedakan golongan. Kampung Naga dipimpin oleh seorang pemimpin yang bertugas mengatur adat istiadat dan peraturan-peratuaran guna menjaga stabilitas kampung naga dan demi kelangsungan kehidupan mereka di kemudian hari. Agama yang dianut oleh warga kampung naga adalah semua beragama Islam tetapi dan sarat dengan ritual ritual agama.


Kehidupan yang mereka jalani sehari-hari sangat tergantung dengan alam oleh karena itu warga Kampung Naga sangat menjaga kelestarian alam yang mereka jadikan sebagai tumpuan. Mereka menata derainase perkampungan dengan sistem life cycle (daur ulang). Perputaran roda kehidupan yang unik dan dan saling ketergantungan yang menguntungkan membuat warga kampung naga selalu mendapatkan kesejahteraan dan kemakmuran. Suasana yang sejuk selalu menyelimuti area perkampungan kampung naga dengan udara yang selalu segar keindahan tatanan area perkampunga membuat Kampung Naga menjadi daya tarik bagi wisatawan. Keindahan alam yang bersimbiosis mutualisme dan suasana yang sangat kental akan daerah pedesaan menjadikan kampung Naga menjadi Objek wisata di jawa barat. Alam memberikan kita banyak pelajaran yang sangat berarti, gunakanlah alam ini dengan sebaik-baiknya dan lestarikan serta jagalah keseimbanga kelestariannya

Tumbuhan Nanas, Pohon Nanas, Buah Nanas Muda


Di langit yang indah awan putih berlarian kesana kemari diiringi hembusan angin yang membawa kehangatan mentari dan diiringi dengan nyayian burung-burung yang turut menghiasi indah langit. Rindangnya pepohonan yang bergoyang kesana kemari suasana yang hening turut memberikan ketenangan yang diberikan. Dibawah rindangnya dedaunan tumbuh buah nanas kecil yang sangat menawan yang dikelilingi oleh daun yang tajam dan sangat indah dilihat dengan rona merah yang terpancarkan oleh buah nanas kecil. Tersusun rapi dan teratur nanas itu tumbuh dengan berlomba-lomba memancarkan keindahan nanas kecil yang sngat menawan. Nanas kecil yang sangat indah dengan rona merah yang terpancar seakan ingin menampilkan gaya terbaik tumbuhan nanas diantara yang lain. Sinar mentari yang terpancarkan menembus di sela-sela rindangya dedaunan seakan ingin menggapai bumi pertiwi membuat pancaran sinar mentari pada nanas kecil terlihat begitu menakjubkan mata memandang. Duri-duri yang tajam diselingi dengan dedaunan tajam yang menusuk udara seakan terlihat ingin melindungi nanas kecil dari bahaya yang mengancam. Terlihat tidak mempesona jika hanya melihat tumbuhan nanas hanya tumbuh dengan duri yang tajam dan daun yang seperti pisau. Sang Pencipta telah memperlihatkan kekuasaanya untuk menampilkan tumbuhan nanas begitu mempesona dengan menghadirkan buah nanas kecil yang indah dengan kombinasi warna yang sesuai dengan tekstur tumbuhan nanas supaya terlihat indah mata memandang. Alam ini memberikan banyak sekali inspirasi dan bekal untuk menjalani kehidupan yang seimbang dan juga pelajaran-pelajaran yang sangat berharga dan berguna bagi kelangsungan umat manusia dan kelangsungan alam itu sendiri. Peliharalah alam ini dengan segenap jiwa raga dan lestarikan alam ini dengan perbuatan-perbuatan kecil dan di mulai dari dalam diri sendiri untuk menghargai alam.

Hamparan Kelapa Sawit, Kelapa Sawit, Areal Perkebunan Kelapa Sawit, Jasinga


Hamparan yang indah terlihat dari kejauhan dengan aneka warna yang menghiasi pemandangan kebun kelapa sawit. Tidak mengherankan jika hamparan hijau ini terlihat begitu menakjubkan dan membuat suasana disana begitu mnyenangkan dan menenangkan. Hamparan pohon kelapa sawit ini berada di daerah menuju jalan jasinga bogor. Suasan sejuk dan segar selalu menyelimuti daerah ini dengan kesegaran udara dan keasriannya membuat daerah ini tentram dan mnyenangkan.


Beribu-ribu hektar lahan sudah ditanami pohon kelapa sawit dengan penataan yang membuat indah mata memandang. Bukit-bukit indah ini terlihat begitu alam memberikan segalanya untuk manusia dan alam pun tidak pernah meminta imbalan sedikitpun dari manusia. Melintasi hamparan Kebun kelapa sawit ini membuat hati ini menjadi damai dan tenang diringi dengan hembusan angin yang menyejukan kulit. Hawa panas dari sang matahari pun terasa menghangatkan suasana dengan kicauan burung-burung kecil. Hiruk-pikuk aktivitas yang manusia pun terkalahkan dengan suasana hembusan angin dan hangatnya sang mentari. Rumput-rumput kecil yang hijau yang terhampar juga ikut mewarnai dan menghiasi pemandangan ini. Betapa indahnya alam Indonesia dengan sejuta pemandangan hijau dan hamparan tumbuh-tumbuhan dengan sejuta varitas dan beraneka ragam. Jagalah dan lestarikan alam ini, Alam dapat memberikan kita banyak pelajaran yang sangat berarti bagi umat manusia. Keseimbangan alam harus kita jaga dan janganlah hanya karena kepuasan sendiri alam pun menjadi korban.

Jumat, November 07, 2008

Tetesan Air Hujan Di Ciater

Panas terasa begitu tiba di pemandian air panas yang terletak di Bandung Utara. Tempat rekreasi yang sangat menyenangkan dan bisa sebagai media pengobatan. Ciater adalah nama sebuah tempat pemandian air panas yang sangat banyak diminati bagi para turis lokal maupun asing. Tempat yang indah dikelilingi oleh rimbunnya perkebunan teh dan udara yang sangat segar dan sejuk.

Tak terasa matahari mulai beranjak memancarkan sinarya yang tiada duanya. dalam suasana yang cukup panas dengan beranjaknya matahari tidak membuat para wisatawan bergegas mencari tempat yang lebih sejuk. suasana pun berubah menjadi lebih hiruk pikuk dan tak satu pun dari mereka yang mengeluh denang beranjaknya matahari. di kala sang sinar menyinari tempat pemandian ini dari kejauhan angkasa, datang benda berwarna kelabu yang membawa secercas embun dan siap tuk di jatuhkan. suasana pun berubah menjadi lebih sejuk dan segar pada saat benda tersebut menutupi hampir sebagian wilayah tempat pemandian air panas. tak lama berselang hujan pun turun rintik-rintik dan mulai membasahi seluruh areal pemandian ini.

bersamaan dengan jatuhnya titik-titik air ini juga tidak membuat sebagian wisatawan beranjak mencari tempat tuk berteduh dari tetesan air. namun ada sebagian wisatawan yang lebih memilih mencari tempat berteduh guna menghindari tetesan air hujan yang dengan cepat membasahi tubuh. dibawah pohon bambu yang ridang dan sedikit menahan tetesan air yang akan membasahi tubuh para wisatawan, indahnya tetesan itu membuat suatu ritme yang menarik dan terlihat begitu indah dengan riak air dari areal pemandian air panas ciater. suasana yang tidak bisa dibayangkan dimana udara yang sejuk dengan air panas yang mengalir dan tetesan-tetesan air yang membasahi tubuh dan begitu indah terlihat dari bawah rimbunan pohon bambu yang rindang.

Kamis, November 06, 2008

Matahari Senja Yang Menghangatkan


Di sore hari matahari mulai terbenam setlah sekian lama menyinari sebagian permukaan bumi. indahnya sun site di sore hari membuat perasaan yang lelah ini setelah bekerja seharian menjadi lebih rilekx n enjoy. hangatya mentari sore hari membuat ku merasakan betapa indahnya alam ini di ciptakan oleh Sang Penciptanya. senja ini terjadi di jembatan layang tepatya daerah pinggiran kota jakarta timur. pemandangan yang indah dan tidak terlupakan ini terjadi pada sore hari menjelang malam dan setiap hari keindahan senja matahari ini terlihat dan dapat dinikmati oleh para pencinta alam atau hanya sekedar menikmati suasana indah ini.

Sang Kodok Meregang Nyawa

Sang Kodok Tengah Meregang Nyawa dengan keadaan yang sangat mengerikan. Seisi perut terburai dan badan seperti tergilas oleh benda berat. Sang Kodok meregang nyawa pada malam hari pada saat dia ingin melintasi jalan yang sepi. pada malam yang dingin dengan suasana yang begitu menusuk ketulang tanpa diketahui sang kodok sebuah benda berat sedang melintas dan tanpa disadari oleh sang kodok benda berat tersebut terlindas dan seketika itu pula sang kodok hanya bisa pasrah dan menikmati detik-detik terakhir kehidupannya. Malang benar nasip sang kodok meregang nyawa tanpa sadar dan seketika tanpa harus mengetahui hakrus berbuat apa. kesokan paginya hanya jasad sang kodok yang masih tersisa di jalan yang menjadi tragedi maut sang kodok. semut-semut pun tampak asyik berpesta menikmati daging kodok segar dan secara beramai-ramai mereka melumat, memotong dan membawanya kedalam sarang yang mereka huni dengan sang ratu semut. ini hanyalah sepengal cerita tuk sang kodok yang meregang nyawa tanpa disadari dan tidak dapat berbuat apa, hanya terdiam pasrah menikmati indahnya kematian sang kodok. jika sang kodok sempat memberikan sepatah pesan untuk teman-temannya maka dia akan berkata "jangan lah kau menyebrang jalan sembarangan lihat kiri kanan dan menghindarlah jika kau melihat benda akan melintas". semoga ini menjadi pelajaran bagi kita semua

Senin, November 03, 2008

Situ Patenggang



Situ patanggang terletak di bandung selatan yang konon memiliki mistik zaman dulu. Situ patenggang terletak di antara antara kebun teh dan perbukitan. udara sejuk dan segar turut menghiasi indahnya panorama yang diberikan situ patenggang.



Air yang jernih dan udara yang sejuk dapat memanjakan para penunjung yang ingin menikmati situ patenggang ditambah dengan perahu-perahu kayuh atau mesin yang siap menghantarkan para pengunjung untuk lebih menikmati keindahan panorama air yang ditawarkan. Berkeliling situ patenggang atau hanya sekedar melihat batu pertanda cinta abadi membuat rasa lelah pengunjung setelah melakukan perjalanan yang cukup melelahkan dapat terobati.

Kawah Tangkuban Perahu



Tangkuban Perahu terletak di daerah bandung tepatya di atas gunung. Untuk menuju ke kawah tangkuban perahu kita harus menaiki jalan yang berkelok dengan 2 rest area. 1 rest area untuk pengunjung dengan mobil besar dan 1 rest area dapat ditempuh degan mobil kecil dan tepat di lerang kawah. pemandangan pun indah tak terlupakan dengan sinar yang memancar dari langit, hembusan udara yang sejuk dan pemandangan alam kota bandung yang menabjubkan.



Di sore hari kira-kira pukul 5 sore udara yang dingin langsung menusuk kulit meskipun pancaran sinar masih menyinari indahnya kawah tangkuban perahu. Penjajak dagangan dengan berbagai macam dagangan tak luput meramaikan suasana hangatnya keramaian dan hiruk pikuk kawah tangkuban perahu. Betapa indahnya Alam yang diberikan Sang Pencipta tuk dinikmati oleh para pencinta Alam. Marilah kita jaga Alam kita dari kehancuran, lestarikanlah keindahan-keindahan Alam yang diciptakan untuk dinikmati oleh manusia dan para penghuni dunia.

SINAR MATAHARI PAGI



Hangatya Sinar MATAHARI pagi yang hangat dikelilingi udara sejuk dan segar hadir dalam keidahan pandangan mata manusia. Air yang tenang membuat pancaran sinar matahari yang indah nan lembut menjadi lebih indah dan menyenangkan. keindahan ini terjadi di pagi hari dekat kolam air di daerah taman buah Mekarsari.

Bunga dan Tanaman Mekarsari



Tanaman Buah Nanas yang tertata begitu mempesona dengan alur yang lurus dengan interval kurang lebih sama membuat keindahan tanaman buah nanas menjadi begitu indah tuk di pandang mata. Unsur artistik tanaman buah Nanas yang terpancarkan membentuk susunan yang kokoh menopang buah nanas dan daun yang tajam tumbuh terus berkembang menusuk udara yang segar.



Suasana hening yang terpancarkan di kegelapan malam dengan kilauan cahaya sinar lampu yang mencoba menusuk malam yang dingin melalui celah-celah dedaunan Pohon kecapi. Pohon kecapi yang rindang membuat cahaya sinar tertahan oleh daun-daun yang mencoba menghalanginya.



tanaman palem memiliki bunga palem yang sangat menarik dan begitu indah dipandang mata. warna merah yang dipancarkan oleh bunga palem dikelilingi oleh ranting-ranting yang membantu menopang buah palem.

bunga dan tanaman ini disusun dan tertata rapi di kebun buah Mekarsari. rasa hangat, sejuk dan segar udara membuat kami para pengunjung dimanjakan oleh keindahan alam yang banyak menyimpan keindahan dan keagungan Sang Pencipta. Jagalah Kelestarian alam kita, jangan menghancurkan alam hanya tuk kesenangan pribadi dan golongan.

Bunga Naga Mekarsari



Tanaman Bunga Naga yang terletak di kebun taman buah Mekarsari yang diletakan di posisi mudah terlihat oleh pengunjung taman buah Mekarsasi. Display yang di suguhkan oleh pengelola kepada pengunjung untuk melihat tanaman bunga naga sangat dimanjakan dengan tertata rapi dan apik.



Display itu sendiri diletakkan di sudut pesimpangan jalan yang memudahkan pengunjung menikmati keindahan panorama yang disajikan oleh keunikan tanaman bunga Naga. deretan bunga Naga yang terlihat begitu mempesona dan memiliki karakteristik daun yang unik membuat mata para pengunjung taman buah Mekarsari dimanjakan.

Selasa, Oktober 28, 2008

Ciwidey



Kawah Ciwidey adalah suatu pemandangan di daerah bandung selatan yang sangat terkenal dan disana juga banyak pemandangan alami yang membuat mata pengunjung dimanjakan oleh suasana alam yang sangat mengesankan. letak kawah berada diatas gunung yang agak gersang pas saya berkunjung kesana. singkat cerita perjalanan ke Ciwidey : Perjalanan saya dimulai dari Jakarta melewati TOL Cipularang dan exit di pintu TOL KOPO setelah melewati pasar dilanjutkan dengan melewati persawahan dan ladang. Kebun Strowbery pun tak luput dari pandangan saya selama perjalanan kanan kiri banyak warga sekitar yang menanam buah Strowbery dan ada juga wisata petik Strowbery segar. jalan yang berliku dan berkelok pun tak luput dari pemandangan seperti pemandangan di puncak saja. setelah mencapai areal perkebunan teh sampailah saya di pintu masuk kawasan kawah Ciwidey. dari pintu masuk masih harus dilanjutkan menaiki jalan yang berkelok dan menanjak untuk sampai di rest area selanjutya. perjalanan mengunakan kedua kaki pun dilanjutkan sejauh 500 Km (kurang lebih) untuk sampai bibir kawah yang lembuh dan berwarna dengan pemandangan yang indah dikelilingi dengan bebatuan dan bau belerang yang cukup mnyengat di hidung. disanalah kami berkeliling mengitari bibir kawah yang bersih dan myegarkan dan juga tempat saya menghilangkan rasa lelah dengan berkengkrama dengan para pengunjung yang lain dan sanak family. semoga Wisata kawah Ciwidey menjadi objek wisata yang dilestarikan oleh pemerintah daerah bandung guna menambah kas Daerah dan hanya sebagai tambahan mohon untuk menjaga kelestarian alam yang diberikan kepada manusi untuk dinikmati